Cara menghindari dari PHISHING
Username, password dan informasi kartu kredit adalah informasi-informasi sensitif milik user yang menjadi incaran pelaku kejahatan cyber. Banyak jenis serangan yang ditujukan untuk mencuri data seperti ini, misalnya dengan phishing yang seringkali dilancarkan via email.
Banyak pula user yang menjadi korban phishing karena mereka menyangka email yang datang berasal dari perusahaan kartu kredit atau bank. Ya, salah satu taktik phishing adalah dengan berpura-pura menjadi perusahaan finansial yang memberitahu pelanggannya mengenai pelanggaran keamanan dan meminta user untuk login melalui link yang ditautkan di email. Jika user jeli melihat detail dari alamat email atau link yang disertakan, maka akan terlihat nama domain yang tidak familiar.
Lalu, bagaimana cara user agar tidak terjerat scam (penipuan) phishing? Anda selaku end-user harus mengambil langkah-langkah pencegahan seperti berikut:
1. Kebanyakan institusi finansial tidak pernah meminta username atau password Anda melalui email. Biasanya mereka melakukan komunikasi melalui media resmi mereka sendiri. Jadi jika Anda diminta untuk mengirimkan informasi login lewat email, abaikan saja dan bila perlu, tanyakan langsung via situs resmi perusahaan atau telepon rumah.
2. Taktik di atas ternyata juga diterapkan di situs-situs jejaring oleh penjahat cyber. Tak hanya melalui email, pelaku kejahatan juga berusaha untuk mencuri informasi login di situs seperti Facebook.
3. Jangan pernah mengirimkan informasi kartu kredit melalui email, apapun tujuan Anda.
4. Jangan pernah mengklik link yang ada di email untuk menghubungi institusi finansial Anda, lebih baik langsung mengetikkan URL-nya pada browser. Perhatikan URL yang disediakan link tersebut. Untuk mengenali sebuah email phishing, biasanya akan ada perbedaan ejaan nama perusahaan pada domainnya.
5. Terkadang ada email yang mencantumkan nomor telepon agar Anda memakainya untuk mengupdate akun atau mem-verify informasi yang Anda miliki. Jangan pernah memencet nomor-nomor tersebut. Jika Anda ingin menghubungi perusahaan, gunakanlah nomor yang ada di bagian belakang kartu kredit Anda.
6. Jangan terpancing dengan konten yang ditampilkan di email. Bila memang benar institusi finansial Anda menaruh perhatian pada transaksi akun Anda, maka mereka akan mengirimkan surat atau menelepon Anda. Ide dari phishing salah satunya adalah dengan menakut-nakuti Anda dan menggiring Anda untuk mengklik link yang diberikan sehingga mereka bisa menginfeksi komputer Anda dengan malware (program berbahaya).
7. Pastikan Anda mengupdate software dan antivirus di komputer Anda karena beberapa di antaranya bisa melindungi Anda dari serangan phishing.
sejarah internet
Internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat di tahun 1969, melalui proyek ARPA yang disebut ARPANET (Advanced Research Project Agency Network), di mana mereka mendemonstrasikan bagaimana dengan hardware dan software komputer yang berbasis UNIX, kita bisa melakukan komunikasi dalam jarak yang tidak terhingga melalui saluran telepon. Proyek ARPANET merancang bentuk jaringan, kehandalan, seberapa besar informasi dapat dipindahkan, dan akhirnya semua standar yang mereka tentukan menjadi cikal bakal pembangunan protokol baru yang sekarang dikenal sebagai TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol).
Tujuan awal dibangunnya proyek itu adalah untuk keperluan militer. Pada saat itu Departemen Pertahanan Amerika Serikat (US Department of Defense) membuat sistem jaringan komputer yang tersebar dengan menghubungkan komputer di daerah-daerah vital untuk mengatasi masalah bila terjadi serangan nuklir dan untuk menghindari terjadinya informasi terpusat, yang apabila terjadi perang dapat mudah dihancurkan.
Pada mulanya ARPANET hanya menghubungkan 4 situs saja yaitu Stanford Research Institute, University of California, Santa Barbara, University of Utah, di mana mereka membentuk satu jaringan terpadu di tahun 1969, dan secara umum ARPANET diperkenalkan pada bulan Oktober 1972. Tidak lama kemudian proyek ini berkembang pesat di seluruh daerah, dan semua universitas di negara tersebut ingin bergabung, sehingga membuat ARPANET kesulitan untuk mengaturnya.
Oleh sebab itu ARPANET dipecah manjadi dua, yaitu "MILNET" untuk keperluan militer dan "ARPANET" baru yang lebih kecil untuk keperluan non-militer seperti, universitas-universitas. Gabungan kedua jaringan akhirnya dikenal dengan nama DARPA Internet, yang kemudian disederhanakan menjadi Internet. 'Teks miringBerkas:Teks tebal
macam-macam virus
Menengok beberapa jenis virus
Pada kesempatan ini kita akan melihat sekilas beberapa jenis virus. Diantaranya:
1. Virus Boot Sector
Virus yang memakai bagian disk yang bernama boot sector atau boot record. Boot record berisi informasi tentang OEM dan versinya, kapasitas disk, jumlah byte per sector, jumlah sector per cluster, jumlah FAT, jumlah maksimum file pada root directory, dan lain-lain
Cara kerja virus boot sector secara ringkas adalah
Boot record asli digantikan dengan Boot Record virus
Boot Record virus membelokkan proses menuju Boot Record Asli.
Rutin Pembelok Interupsi dibaca.
Rutin virus Resident dijalankan.
Jika perintah interupsi system dijalankan, maka interupsi yang telah dimanipulasi virus akan dijalankan
2. Virus File
Virus yang memanfaatkan file data/program. Secara kasar dapat dikelompokkan sebagai berikut:
a) Virus File Overwrite
Virus ini akan menempelkan (menindih) seluruh bagian programnya diawal file sehhingga bagian asli file akan hilang, digantikan dengan program virus.
Cara kerja dari virus File Overwriting ini amatlah kasar dan sederhana, yaitu seluruh program virus di-copy-kan ke awal file yang diinfeksi. Selesai!
b) Virus File Non Overwrite
Virus jenis ini menempel pada file, namun tidak akan merusak file program yang diserangnya. Prinsip kerjanya mirip dengan virus overwrite.hanya saja, ia tidak akan menindih file asli, tapi menempelkan dirinya di awal file dan menggeser file asli sehingga ukuran asli akan berubah.
c) Virus File New File (WORM)
Virus yang menggandakan dalam dirinya tidak menempel pada file, tapi membuat copy programnya sendiri dengan kriteria tertentu. Jenis yang ketiga ini sebetulnya tidak murni virus! Karena ia tidak menempel dan tidak menginfeksi program. Kalaupun ia menempel, dapat dipastikan tidak akan dapat bekerja sebagaimana mestinya. Sehingga file yang sudah diinfeksi (kalau ada) tidak dapat menjadi file infector –file virus yang mempunyai kemampuan menulari file lainnya-. Jenis ini sebenarnya adalah WORM!. Tapi karena public sering menyebut dan menganggapnya sebagai virus ya..sudah..daripada saya ngotot meluruskan salah kaprah dengan resiko digebukin, saya ambil win-win solution dan memasukkannya sebagai salah satu anggota keluarga virus dengan nama virus file new file….hehe…. J nah… kalo begini kan damai dan lebih tenang, Gitu Aja Koq Repot….(kata Gusdur…)
3. Virus Macro
Virus jenis ini akan hidup dengan menempel pada file MS-Word atau Exel dengan memanfaatkan fasilitas pemrograman VBA (visual basic for Application) yang ada pada aplikasu Word atau Excel. Ada berbagai teknik infeksi virus macro seperti berikut.
Teknik Infeksi DOT
Mengekspor data filenya ke suatu tempat khusus dengan nama khusus
Melakukan infeksi normal template dengan cara mengimpor file khusus tersebut.
Normal Template dimodifikasi dan disimpan dengan file jenis DOT ke folder startup office.
saat word dijalankan, ia kan menjalankan file DOT tersebut.
Teknik Infeksi File Document.
Virus akan dibuat pada objek This Document.
Saat virus aktif, ia akan mengcopykan file programmnya ke suatu file khusus di tempat khusus.
Saat melakukan penginfeksian, file tersebut dibaca untuk proses infeksi file yang ada.
Teknik Infkesi Impor Ekspor
Teknik ini mirip dengan eknik infeksi DOT. Hanya saja ia tidak akan membuat file DOT. Ia akan memanfaatkan file normal template dalam melakukan infeksi.
Saat aktif, virus akan mengekspor data filenya ke suatu tempat khusus
Lalu melakukan infeksi normal template dengan cara mengimpor file khusus tersebut ke normal template.
4. Virus Hybird
Virus Hybird merupakan virus gabungan antara virus boot sector dan virus file, virus ini dapat menyerang boot sector dari disket atau partisi dari hard disk, namun juga dapat menyerang ke suat file yang dapat diproses.
Virus ini mempunyai tingkat pemrograman yang cukup sulit. Sehingg cukup jarang ditemukan, contohnya adalah virus Mystic atau disebut juga sebagai virus Liberty. Virus ini akan menyerang boot sector dan file-file yang berakhiran COM, EXE dan file-file overlay.
Bila kita meninjau suatu virus melalui keganasannya, virus digolongkan menjadi 3 jenis virus yaitu:
a. Virus Jinak
Virus ini biasanya tidak mempunyai kemampuan merusak tapi hanya menumpanng nampang dan tidak merusak media penyimpan.
Contoh: Virus Den Zuko yang akan menampilkan gambar grafik ketika dilakukan proses booting.
b. Virus Ganas
Virus ganas adalah virus yang merusak media penyimpan, tetapi kerusakannya masih dapat dipulihkan kembali.
c. Virus Mematikan
Virus ini biasanya merusak dan tidak dapat disembuhkan lagi. Kalau sudah terinfeksi virus ini, maka kerusakan yang ditimbulkan bisa sangat fatal dan tidak dapat diperbaiki lagi
Contoh: Virus Michael Angelo, 666, dll…